Rabu, 14 Januari 2015

Membuat Varian Jus Sehat Tofu Berry

BUAVITA Tofu berry
Cara lain untuk menikmati buah-buahan adalah dengan di jus. Untuk membuatnya jadi lebih unik dan lebih mengenyangkan Anda yang sedang diet, jus tofu berry ini bisa jadi pilihan baru.

Bahan: 
  • 250 ml orange jus
  • 250 ml susu kedelai 
  • 500 ml strawberry segar
  • 1 sdm madu
  • 1 sdt vanilla ekstrak
  • 1 paket tahu lembut
  • 1 buah pisang
  • 50-100 gr gula diet atau gula pasir


Garnish: 

  • irisan buah strawberry atau orange
  • 2 sdm chia seed
  • 250 ml jus berries, dipanaskan namun tidak mendidih
  • 1-2 sdm gula diet atau gula pasir


Cara membuat: 
  1. Panaskan jus berri di sebuah panci kecil dan tambahkan gula secukupnya. di dalam mangkuk terpisah, letakkan chia seed dan tuang larutan jus berri yang masih panas ke dalamnya. Aduk sebentar dan biarkan dingin dalam kulkas. Aduk sesekali sampai terbentuk jelly dari chia seed.
  2. Tofu berry: masukkan semua bahan di dalam sebuah blender, lalu haluskan. 
  3. Tuang tofu berry ke dalam gelas saji, lalu hiasi dengan chia seed jel di atasnya dan juga irisan buah segar.


Resep: Chef Edwin Lau untuk Buavita - kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar