Salah satu cara terbaik agar sistem imun Anda tetap kuat melawan bakteri, kuman serta penyakit ternyata tak begitu sulit.
Menurut banyak ahli, mengonsumsi buah serta sayur-sayuran dapat membantu tubuh kita melawan infeksi seperti demam dan flu. Ini karena buah dan sayur merupakan superfood yang mengandung antioksidan.
Lalu apa sebenarnya antioksidan itu? Antioksidan adalah vitamin, mineral serta nutrisi lain yang melindungi dan memperbaiki sel tubuh dari kerusakan karena radikal bebas.
Keberadaan radikal bebas ini menjadi salah satu yang patut kita waspadai karena amat berperan pada penyakit kronis seperti pengerasan pembuluh darah arteri (atherosclerosis), kanker serta arthiritis.
Radikal bebas juga menganggu sistem imun tubuh kita. Sehingga mencegah kerusakan dengan antioksidan membuat sistem imun kita kuat dan membuat Anda dapat melawan demam, flu serta penyakit infeksi lainnya.
Menambahkan buah-buahan serta sayur pada menu kuliner Anda akan meningkatkan kesehatan kita serta anggota keluarga. Ada beberapa makanan yang memiliki tingkat antioksidan yang lebih tinggi dibanding yang lain.
Tiga antioksidan utama itu adalah Beta-Karoten, Vitamin C dan Vitamin E.
Kita bisa mendapatkan ketiganya dalam buah berwarna-warni serta sayuran berwarna ungu, biru, merah, oranye serta kuning. Untuk mendapatkan manfaat maksimal dari antioksidan ini makanlah sayur dan buah-buahan tersebut mentah atau dikukus sebentar saja. Jangan dimasak terlalu matang atau direbus.
Makanan sumber beta-karoten
Aprikot, asparagus, bit, brokoli, melon, wortel, jagung, paprika hijau, kangkung, mangga, lobak dan collard hijau, nektarin, peach, jeruk merah, labu, labu, bayam, ubi jalar, jeruk keprok, tomat, dan semangka.
Buah dan sayur sumber Vitamin C:
Berry, brokoli, kubis Brussel, blewah, kembang kol, jeruk, melon, kangkung, kiwi, mangga, nektarin, jeruk, pepaya, merah, paprika hijau atau kuning, kacang polong, kentang manis, stroberi, dan tomat.
Buah dan sayur sumber Vitamin E:
Brokoli, wortel, lobak, mustard dan lobak hijau, mangga, kacang, pepaya, labu, paprika merah, bayam, dan biji bunga matahari.
Superfood lain yang kaya antioksidan adalah:
Buah plum, apel, kismis, berry, anggur merah, tunas alfalfa, bawang, terong, kacang-kacangan.
Penulis: Yudo Dahono/YUD - beritasatu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar